Main game di smartphone itu asyik banget sih. Apalagi kalau setelah seharian penuh dengan pekerjaan, menyempatkan diri untuk main gim memanglah...
Adakah teman-teman yang sedang merencanakan untuk pergi liburan ke kota kembang? Bingung mencari hotel terbaik di Bandung? Menentukan hotel terbaik di Bandung tentu tidak selalu mudah karena ada banyak sekali hotel di kota wisata ini.
Maklum saja ya, sebab Bandung memang menjadi salah satu kota besar yang kaya akan tempat wisata sekaligus industri bisnis yang berkembang pesat. Tak pelak membuat kunjungan ke Bandung cukup tinggi baik untuk tujuan wisata maupun untuk tujuan bisnis sampai urusan pendidikan.
Kondisi ini membuat bisnis perhotelan di Bandung berkembang pesat dan menjadi tugas kita untuk memilih dengan teliti.
Kondisi ini membuat bisnis perhotelan di Bandung berkembang pesat dan menjadi tugas kita untuk memilih dengan teliti.
Demi kenyamanan, maka memilih hotel mahal tentu tak mengapa. Eh tapi teman-teman udah tahu belum, bahwa ada beberapa hotel bagus di Bandung yang fasilitasnya keren namun dikenal paling murah? Apa saja?
Lima Hotel Terbaik di Bandung
House Sangkuriang Dago
Hotel dengan desain kontemporer ini menyuguhkan fasilitas yang lengkap dan berkualitas, namun dibalut harga yang bersahabat. Menginap di hotel yang terletak di Jl. Sangkuriang No. 1 Dago, Bandung ini hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp 400 ribuan saja per malam.
Pengelola hotel menawarkan pemandangan hijau dengan rindangnya pepohonan di sekeliling bangunan, bahkan disediakan fasilitas kolam renang dengan desain cantik dikelilingi pepohonan nan menawan.
Pengelola hotel menawarkan pemandangan hijau dengan rindangnya pepohonan di sekeliling bangunan, bahkan disediakan fasilitas kolam renang dengan desain cantik dikelilingi pepohonan nan menawan.
Summerbird Bed & Brasserie
Mendengar nama hotel terbaik satu ini dijamin langsung mengatakan “cantik” ketika melihat bangunannya, bahkan saat browsing di internet.
Memang faktanya hotel satu ini menghadirkan bangunan yang sangat cantik, yang didirikan di pusat kota Bandung, Jalan Kesatriaan No. 11, Bandung. Fasilitasnya lengkap, pelayanannya sangat ramah serta profesional ditunjang pula oleh suasana rustic dan berbau vintage di seluruh interiornya.
Memang faktanya hotel satu ini menghadirkan bangunan yang sangat cantik, yang didirikan di pusat kota Bandung, Jalan Kesatriaan No. 11, Bandung. Fasilitasnya lengkap, pelayanannya sangat ramah serta profesional ditunjang pula oleh suasana rustic dan berbau vintage di seluruh interiornya.
Sumber gambar: summerbirdhotel |
The 101 Bandung Dago
Memasuki Jalan H. Juanda Bandung, kita akan menemukan kawasan wisata belanja dan kuliner, sekaligus The 101 Bandung Dago sebagai satu dari lima hotel terbaik di Bandung. Hotel ini menawarkan kamar yang bisa disewa dengan biaya Rp 400 ribuan saja dan menampilkan desain interior yang chic.
Ada banyak fasilitas di dalamnya termasuk kolam renang dan cafe super cantik yang mengusung tema arsitektur kontemporer. Hotel terbaik di Bandung ini bahkan disebut-sebut sebagai tempat menginap terbaik bagi kalangan anak muda.
Ada banyak fasilitas di dalamnya termasuk kolam renang dan cafe super cantik yang mengusung tema arsitektur kontemporer. Hotel terbaik di Bandung ini bahkan disebut-sebut sebagai tempat menginap terbaik bagi kalangan anak muda.
Grand Sovia Hotel
Hotel Grand Sovia ini juga banyak direkomendasikan orang karena murah. Cukup bermodalkan Rp 400 ribuan saja, kita sudah bisa menginap di sini. Desain bangunannya sangat cantik, begitu pun dengan kamarnya yang ditunjang perabot unik namun fungsional. Interiornya didominasi warna ungu dan coklat keemasan sehingga memberikan sentuhan mewah sekaligus elegan.
Triple Seven Bed & Breakfast
Apabila memerlukan hotel yang nyaman dan tenang maka Triple Seven Bed & Breakfast yang terletak di Jalan Pesantren Wetan No. 20 adalah pilihan yang tepat. Hotel ini menyuguhkan pemandangan dan suasana khas pegunungan sekaligus pedesaan di Bandung.
Meskipun begitu namun lokasinya cukup menguntungkan karena hanya berjarak 10 menitan dari Bandara Husen Sastranegara. Desain interiornya cenderung klasik tapi tetap nyaman dan elegan.
Meskipun begitu namun lokasinya cukup menguntungkan karena hanya berjarak 10 menitan dari Bandara Husen Sastranegara. Desain interiornya cenderung klasik tapi tetap nyaman dan elegan.
Nah itu dia lima hotel terbaik di Bandung dengan harga tak menguras kantong. Tak harus keluar banyak uang untuk bisa menginap di lima hotel terbaik di Bandung ini. Pilih saja salah satu dari kelima daftar yang sudah tentu menjadi pilihan terbaik untuk menikmati istirahat berkualitas, lengkap dengan fasilitas yang mumpuni namun tidak mengeringkan saldo rekening.
Jangan lupa pertimbangkan soal lokasinya dan pilih yang menunjang aktivitas teman-teman selama di Bandung. Kunjungi juga travel blog seperti www.misupinku.com sebagai tambahan informasi. Selamat berlibur! ^^
Related posts
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments: